PEMBERDAYAAN IBU RUMAH TANGGA DALAM PEMBUATAN TEMPE KERING DI KELURAHAN LILIBA KOTA KUPANG

Penulis

  • Admin Jurnal

Kata Kunci:

Ibu Rumah Tangga, Tempe, Covid-19

Abstrak

Pelatihan pembuatan tempe kering di kelurahan Liliba merupakan program
yang direncanakan bagi masyarakat khususnya ibu rumah tangga untuk
meningkatkan gizi keluarga dimasa pandemi COVID-19. Tujuan dan peran ibu
rumah tangga untuk meningkatkan asupan gizi keluarga dalam masa Pandemi
COVID-19 sehingga dapat memutus rantai penyebaran-nya. Metode yang
digunakan adalah dengan ceramah, diskusi, dan praktek pembuatan tempe kering.
Hasil dari kegiatan PKM ini adalah bertambahnya pengetahuan, keterampilan dan
pemahaman akan manfaat nilai gizi bagi keluarga ibu rumah tangga di kelurahan
Liliba Kota Kupang. Bentuk kegiatan yang di lakukan adalah melakukan pelatihan
pembuatan tempe kering dan memberikan pemahaman akan manfaat tempe bagi
ibu rumah tangga yang berdomisili di RT 6, RW 3 Kelurahan Liliba Kota Kupang.
Pembuatan kering tempe yang bahan baku dari tempe yang tidak terlalu mahal dan
mudah diperoleh, untuk pemenuhan asupan gizi keluarga selain kebutuhan setiap
hari rumah tangga,dimana selain penyediaan kebutuhan rumah tangga (sayursayuran, pisang, kacang, cabe, ikan asin, bawang merah, bawang putih, garam, tempe dan tahu) dan yang terpenting dapat mencegah penularan COVID-19.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-11-28