PELATIHAN PEMASARAN PRODUK SNACK LOKAL DI DESA BATAKTE KECAMATAN KUPANG BARAT SEBAGAI ALTERNATIF PELUANG KERJA DI MASA PANDEMIC

Penulis

  • Admin Jurnal

Kata Kunci:

Pemasaran Online, Snack lokal, Media Sosial

Abstrak

Pandemi COVID-19 telah menyebabkan dampak yang sangat besar bagi
perekonomian Indonesia, akibat adanya pembatasan aktivitas masyarakat. Dampak
ini akhirnya menyebabkan para pelaku usaha menengah, kecil dan skala usaha mikro
(UMKM) terpukul akibat menurunnya permintaan produk yang dihasilkan. Namun
kemajuan teknologi melalui perkembangan era digital yang semakin maju, dapat
dijadikan alternatif bagi pemasaran produk UMKM. Saat ini telah terjadi perubahan
perilaku dalam pemasaran, dimana banyaknya masyarakat Indonesia yang kini
beralih ke situs online. Hal ini dapat menjadi sebuah peluang besar bagi UMKM untuk
bertahan dalam masa Pandemi Global ini. Alternatif pemasaran online, melalui media
sosial, penjualan melalui Toko-Toko Online terbukti dapat membantu para pelaku
UMKM bertahan dalam masa pandemic COVID -19. Kegiatan pendampingan dan
pelatihan yang dilakukan pada produk makanan kecil NUSA TIMOR di Desa Batakte
Kecamatan Kupang Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur dipandang penting sebagai
langkah strategis untuk menolong para pelaku UMKM di tempat ini untuk dapat
bertahan di masa Pandemi COVID -19. Pemasaran Oline dilakukan dalam dua bentuk,
yaitu memanfaatkan media Sosial yang ada, dan membuat Toko Online yang secara
khusus menjual produk yang dihasilkan. Kegiatan ini melibatkan mahasiswa, sebagai
media pembelajaran sekaligus kesempatan untuk mempraktekan ilmu manajemen pemasaran yang telah dipelajari selama masa kuliah di Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi UKAW Kupang. 

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-11-28