Pelatihan Dan Pendampingan Pembuatan Tepung Jagung Dan Jagung Goreng Usaha Bumdes Tafena Kuan Desa Oelatimo
Kata Kunci:
Desa Oelatimo, Jagung Goreng, Tepung Jagung.Abstrak
Desa Oelatimo merupaka salah satu desa di Kecamatan Kupang Timur, yang memilik jarak tempuh 24 km dari kupang menuju ke Oelatimo. Masyarakat Oelatimo pada umumnya memiliki mata pencaharian yang hamper sama dengan masyarakat lain pada umumnya. Kondisi tanah yang subur dengan tipe tanah alluvial memberikan kesuburan pada tanaman yang diolah oleh masyarakat. Selain itu juga, dari hasil wawancara dengan kepala desa Oelatimo, desa Oelatimo juga memiliki Bumdes yang dimana telah berkembang dari tahun 2017 hingga sekarang, bumdes Oelatimo memiliki usaha seperti penyedian jasa kursi, tenda dan air bersih. Akan tetapi, dari potensi yang ada di desa Oelatimo ketua Bumdes mengakui bahwa hasil-hasil pertanian yang ada tidak dapat dijual karena tidak ada pasar untuk hasil pertanian tersebut. Khusus untuk pertanian masyarakat desa Oelatimo, hasilnya seperti Padi yang ditanam selama 2 kali dalam 1 tahun, kacang tanah, kacang hijau dan jagung. Berdasarkan hal tersebut maka dilaksanakan kegiatan PKM Pelatihan dan Pendampingan Pembuatan Tepung Jagung dan Jagung Goreng Usaha BUMDes Tafena Kuan Desa Oelatimo. Tujuan PKM ini adalah melatih masyarakat untuk dapat mengolah hasil pertanian sehingga dapat meningkatkan nilai ekonomi masyarakat setempat. Hasil kegiatan PKM tersebut masyarakat dapat mengolah jagung kering untuk beberapa bentuk olahan, seperti jagung goreng dan juga tepung jagung yang dimana nantinya akan bekerjasama dengan BUMDes dalam pemasaran, bentuk pemasaran digital yang telah disiapkan yakni dalam bentuk media sosial seperti Facebook (FB), Instagram (IG) dengan demikian produk tersebut dapat dipasarkan.